London - Penampilan tak mengesankan McLaren di Valencia sudah memicu ketidakpuasan dua pembalapnya. Namun, Prinsipal Tim McLaren Martin Whitmarsh mengaku tetap optimistis dengan kans para pembalapnya di GP Inggris nanti.
Lewis Hamilton dan Jenson Button sama-sama tidak kuasa meredam laju duo Red Bull dan Fernando Alonso dari Ferrari dalam GP Eropa, Minggu (26/6/2011). Hamilton akhirnya finis di posisi ke-4 dengan Button di posisi ke-6.
Usai balapan, Hamilton dan Button yang sama-sama tak puas langsung meminta McLaren untuk membenahi mobil. Hamilton bahkan lantas langsung menilai peluangnya meraih gelar juara dunia sudah pupus karena kini bahkan telah tertinggal 89 poin dari Sebastian Vettel.
Akan tetapi, Whitmarsh masih belum mau melempar handuk. Ia bahkan cukup yakin McLaren akan mampu meraih hasil lebih baik di seri selanjutnya, GP Inggris, pada 10 Juli mendatang.
"Kami belum menerapkan ban dengan tepat, kami masih bergelut dengan traksi dan itu tak ada hubungannya dengan downforce, ini karena temperatur ban," jelas Whitmarsh di Autosport.
"Tapi saya adalah seorang optimis. Kami berencana ke Silverstone dengan beberapa hal baru, kami akan punya bagian-bagian mobil baru dan kemungkinan sayap belakang baru," lanjutnya.
Pun demikian, Whitmarsh masih tetap realistis. Menilik laju Vettel dengan Red Bull sejauh ini, ia tidak mau sesumbar McLaren akan punya mobil paling kencang di Silverstone nanti, kendati sudah berbekal aspek-aspek baru.







0 komentar:
Posting Komentar